Bufet Renaissance

bufet renaissance

Mewah, adalah kata yang selalu tepat untuk disematkan pada setiap furnitur antik berkelas dari pada zaman Renaissance. Di setiap lekuk desain furnitur yang terlahir pada era ini tersaji keindahan tiada banding yang megantarkan pandangan mata kita ke suatu masa yang disebut-sebut sebagai sebuah jembatan penghubung antara zaman pertengahan dengan era modern. Seperti yang banyak kita ketahui, Renaissance merupakan pergerakan budaya yang begitu memberikan dampak pada berbagai aspek kehidupan pada masanya, salah satunya adalah seni. Asal kata Renaissance sendiri berasal dari kata Prancis yang bermakna “Rebirth” atau kelahiran kembali, sebuah teori yang berdasar pada falsafah humanisme. Era rennaisance ini begitu sangat berpengaruh di daratan Eropa khususnya Italia dan negara-negara di sekitarnya. Karakteristik seni pada desain furnitur yang dilahirkan pada era ini menonjolkan sisi-sisi natural dari sebuah desain, sehingga tidak mengherankan jika zaman ini menghasilkan berbagai bentuk furnitur yang menggambarkan kehidupan sehari-hari atau alam yang tersaji secara realistis. Ciri khas dari periode zaman yang ada antara abad ke-14 hingga 17 ini sangatlah kuat terlihat pada setiap tonjolan ukiran-ukiran yang dihasilkan, contoh terbaiknya dapat dilihat pada bufet Renaissance yang kami miliki.

Tampilannya yang mewah serta dipadukan dengan warna-warna klasik nan menarik, menjadikan bufet renaissance ini layaknya sebuah karya seni yang sangat indah. Di setiap jengkal bufet antik khas benua Eropa ini terpampang suatu hasil karya manusia di masa lalu yang hingga saat ini masih mengundang decak kagum tentang betapa kompleksnya benda ini tercipta. Furnitur antik ini dengan begitu proporsional menggambarkan ornamen-ornamen natural dalam bentuk ukiran, sehingga menghasilkan suatu bentuk keindahan yang realistis, sejalan dengan filosofi Renaissance itu sendiri.

bufet renaissance antik  bufet renaissance  bufet renaissance  bufet renaissance

Ornamen ukiran yang menghiasi bufet antik Eropa beraliran renaissance biasa menghadirkan bentuk-bentuk alam yang meliputi manusia, hewan, dan tumbuhan. Semua komponen yang tergolong sebagai benda hidup ini dihadirkan secara indah di atas permukaan kayu layaknya kanvas lukisan. Secara presisi dengan tangan seorang maestro ukir pada zamannya segala bentuk keindahan di masa reanaissance itu tercipta secara menakjubkan dengan hasil akhir yang begitu simetris dan halus. Pada zaman ketika segala sesuatu tercipta secara manual dengan keterampilan tangan manusia, sungguh menjadikan bufet renaissance antik Eropa ini begitu tak ternilai, sehingga wajar jika furnitur antik satu ini bernilai tinggi di pasaran. Dengan kompleksitas desain yang menghasilkan suatu keindahan tiada banding, menjadikan salah satu furnitur antik yang tergolong langka ini bisa dijadikan pilihan Anda selanjutnya. Jika Anda berminat dan ingin menjadikannya sebagai benda koleksi berharga, Anda dapat menghubungi tim kami di kontak yang tersedia.

sumber gambar:
moinat.net
gabrielle-laroche.com
meuble-magazine.com
antiquites-en-france.com